Modul Tutorial HEC-RAS

Sejumlah email permintaan password untuk mendownload modul lanjut telah dan sering saya terima. Tanpa bermaksud menyalahkan atau menggurui, saya akan berterima kasih dan sangat menghargai apabila email yang ditujukan ke saya dituliskan sebagai lazimnya sebuah surat, bukan sebagai sebuah pesan pendek. Saya juga ingin mengenal pengirim surat.

Desember 2016

Didorong oleh pertanyaan pengunjung situs ini tentang panduan pemakaian HEC-GeoRAS dalam Bahasa Indonesia, maka saya tayangkan naskah modul pelatihan pemakaian HEC-GeoRAS yang saya pakai untuk pelatihan (bimbingan teknis) bagi mahasiswa MTPBA yang diselenggarakan tahun lalu, November 2015.

Naskah ini belum selesai saya tulis karena kesibukan saya waktu itu. Bagian simulasi aliran dengan HEC-RAS hanya berisi gambar-gambar. Saat itu, saya memberikan paparan di kelas dan mahasiswa langsung praktik. Bagi pengguna HEC-RAS yang telah membaca HEC-RAS Modul Dasar: Simple Geometry River, langkah simulasi aliran dengan HEC-RAS ini pastilah tidak sulit. Modul dapat diunduh dengan mengklik tautan di bawah ini:

HEC-RAS Lanjut: GeoRAS

Juli 2014

Setelah agak lama beberapa modul lanjut tutorial pemakaian HEC-RAS saya tarik dari peredaran karena adanya kelemahan yang ada di modul-modul tersebut, akhirnya saya telah menyelesaikan revisi yang diperlukan di sebagian modul lanjut. Sebagian modul masih dalam proses revisi, yaitu modul yang membahas simulasi banjir akibat bendung runtuh dan modul yang membahas simulasi banjir melewati pintu air. Selain revisi materi, saya pun telah mengubah urutan modul lanjut dan judul modul untuk memberikan runtutan yang lebih baik dan lebih memudahkan pengguna untuk membaca modul

Pada Juli 2014 ini, modul-modul tutorial pemakaian HEC-RAS yang telah saya revisi adalah:

  1. HEC-RAS Dasar: Simple Geometry River
  2. HEC-RAS Lanjut: Junction and Inline Structures
  3. HEC-RAS Lanjut: Lateral Structure, Storage Area, and Pump Station
  4. HEC-RAS Lanjut: Gates
  5. HEC-RAS Lanjut: Dam Breach Analysis

Saya merencanakan untuk melengkapi modul tutorial pelatihan pemakaian HEC-RAS ini dengan modul-modul yang lain, antara lain HEC-RAS Lanjut: Complex Geometry, HEC-RAS Lanjut: Transpor Sedimen, dan HEC-RAS Lanjut: Kualitas Air.

Dilandasi keinginan untuk berbagi pengetahuan tentang pemakaian HEC-RAS dengan khalayak, khususnya dengan sesama peminat atau pengguna HEC-RAS, saya membuka akses ke modul dasar pemakaian HEC-RAS yang saya susun. Silakan menggunakannya untuk keperluan non-komersial (tidak dipakai untuk bahan ajar kursus atau pelatihan yang bersifat komersial).

HEC-RAS Dasar: Simple Geometry River

Modul Dasar ini diperuntukkan bagi pengguna yang baru memulai belajar memakai HEC-RAS.

Klik untuk membuka link atau klik kanan dan pilih Save Link As untuk menyimpan file kedalam komputer Anda.

HEC-RAS Dasar Simple Geometry River Jul14 (3.323 MB), versi Juli 2014.

HEC-RAS Dasar Simple Geometry River (2 MB), versi Oktober 2012.

HEC-RAS Lanjut

Modul HEC-RAS Lanjut diperuntukkan bagi pengguna yang telah menguasai dasar-dasar pemakaian HEC-RAS. Modul lanjut terdiri dari empat modul.

  1. HEC-RAS Lanjut: Junction and Inline Structures. Modul ini memaparkan penggunaan HEC-RAS untuk memodelkan pertemuan atau percabangan sungai, serta struktur melintang sungai seperti jembatan, gorong-gorong, bendung tetap, dan bendung gerak.
  2. HEC-RAS Lanjut: Lateral Structure, Storage Area, and Pump Station. Modul ini memaparkan penggunaan HEC-RAS untuk memodelkan tanggul, pelimpah samping, kawasan retensi banjir, dan stasiun pompa air.
  3. HEC-RAS Lanjut: Gates. Modul ini memaparkan penggunaan HEC-RAS untuk memodelkan pintu air.
  4. HEC-RAS Lanjut: Dam Breach Analysis. Modul ini memaparkan penggunaan HEC-RAS untuk memodelkan aliran yang dipicu oleh keruntuhan bendung.

Untuk sementara, modul lanjut belum dapat diakses oleh publik. Apabila Anda menginginkan modul ini, silakan mengontak saya melalui Hubungi Saya atau kirimkan email ke istiarto@ugm.ac.id. Saya harap permintaan password untuk mendownload modul lanjut ini tidak disampaikan melalui comment agar comment dapat difokuskan untuk pertanyaan atau komentar/saran/kritik.

Untuk memudahkan publik mengakses modul lanjut, maka modul lanjut mulai Mei 2024 dapat diakses dan diunduh tanpa password.

HEC-RAS Lanjut (4 modul), versi Juli 2014

HEC-RAS Lanjut (3 modul), versi Oktober 2012

Skema S. Tirtaraya

Dalam mengikuti modul lanjut, pengguna memerlukan dua file skema sungai yang dipakai dalam contoh aplikasi. Kedua file, dalam format jpg, dapat diunduh di bawah ini. Klik untuk membuka link atau klik kanan dan pilih Save Link As untuk menyimpan file kedalam komputer Anda.

Skema Sungai Tirtaraya 2.jpg
Skema Sungai Tirtaraya 4.jpg

File Data Geometri

Untuk memudahkan pembelajar HEC-RAS dalam mengikuti modul HEC-RAS Lanjut, di bawah ini adalah file-file data geometri yang dipakai dalam modul. Pembelajar hanya perlu mengimpor file data geometri di bawah ini apabila tidak sempat membuat file data geometri sendiri. Klik kanan dan pilih Save Link As… untuk mengunduh (download) file-file data geometri di bawah ini.

Geometri Sungai Tirtaraya

HEC-RAS: Sediment Transport Analysis

Saya pernah mendapatkan pertanyaan yang dikirimkan melalui email dari seorang pembaca website saya. Pertanyaan itu berkaitan dengan sediment transport analysis. Pertanyaan dan jawaban saya dapat dibaca di sini.

HEC-RAS: Steady atau Unsteady Analysis?

Jawaban saya terhadap pertanyaan salah satu pembaca mengenai pilihan untuk melakukan simulasi aliran permanen atau tak permanen ada di sini.

HEC-RAS atau HEC-HMS?

Beberapa kali saya menerima pertanyaan mengenai perbedaan antara HEC-RAS dan HEC-HMS. Jawaban saya dapat dibaca di sini.

HEC-RAS: Bridge Scour

Pertanyaan dari salah satu pembaca mengenai hitungan kedalaman gerusan di sekitar pilar dan pangkal jembatan (bridge scour) telah saya coba jawab. Paparan mengenai bridge scour ini agak panjang. Silakan baca di sini.

HEC-RAS: Sungai Berkelok

Paparan mengenai cara memodelkan alur sungai yang berkelok sebagai jawaban atas pertanyaan dari salah satu pembaca dapat dibaca di sini.

HEC-RAS: Situ/Embung/Waduk

Paparan mengenai cara memodelkan situ/embung/waduk yang berada pada alur sungai dapat dibaca di sini.

HEC-RAS: Terowongan (Tunnel)

Paparan mengenai cara memodelkan terowongan, yaitu dengan memodelkan bagian bawah terowongan sebagai river station (RS) dan bagian atas terowongan sebagai tutup (lid). Sila klik di sini.